(¯`*•.Iklan dan Kebutuhan.•*´¯)


  Maraknya media informasi saat ini membuat semakin kuatnya bebagai iklan mencengkram benak banyak orang. Disini iklan sangat berperan sebagai faktor yang mempengaruhi kebutuhan. Yang menarik,
pengaruh iklan itu amat terlihat juga untuk kebutuhan yang sebetulnya tidak diperlukan.
Artinya sebelum ada iklan, orang belum memikirkannya, apalagi membutuhkannya.
 Akan tetapi Setelah iklan itu muncul barulah orang mencarinya.

     Dahulu iklan muncul secara sederhana, yakii melalui pajangan entah di warung,
 di toko, ataupun pasar.  Ketika itu orang harus terlebih dahulu datang ke tempat
 belanja baru muncul kebutuhan, Sekarang dengan peningkatan ilmu
 teknologi informasi, Iklan datang kepada kita melalui beragam media,
seperti majah, koran, Internet, dan lain-lain.
Semua media itu menjadi sarana ampuh untuk iklan.
Pengaruh yang di duga semakin banyak  orang mencari dan membutuhkannya.

Tidak ada komentar: